Wednesday, September 2, 2009

Laporan Fundamental & Rumor Emiten 02-09

Research Citigroup: Buy BUMI target Rp 3,800

Research JP Morgan : Buy INDF target Rp 2,700

Research JP Morgan: Buy PGAS target Rp 4,400

Research BNP Paribas: Hold BBCA dari Buy

Research Mandiri Sec: Buy PGAS target Rp 4,180

Research CIMB-GK Sec: Neutral PGAS target Rp 3,650

Research Danareksa Sec: Buy SMRA target Rp 620

Asing Minati Saham Astra Graphia
HARGA saham PT Astra Graphia Tbk (ASGR) dikabarkan bakal diangkat menuju level Rp 350 dalam jangka pendek. Sumber Investor Daily mengungkapkan, saat ini beredar kabar di pasar bahwa ada investor asing yang berminat investasi melalui penyertaan saham pada perseroan. Sejumlah broker yang mengetahui itu tengah mengakumulasi ASGR dengan target harga Rp 325-350. Selain itu, kata dia, bakal membaiknya kinerja perseroan akhir tahun ini juga bakal berdampak positif terhadap pergerakan harga ASGR. Pada perdagangan kemarin, ASGR ditutup menguat Rp 15 (5,45%) ke posisi Rp 290. Nilai transaksinya mencapai Rp 3,7 miliar.

Sugi Gandeng Chevron
PERUSAHAAN perdagangan suku cadang dan jasa migas, PT Sugi Samapersada Tbk (SUGI) dikabarkan akan ekspansi di bidang migas. Menurut sumber Investor Daily, perseroan akan menjalin kerja sama dengan Chevron. Ekspansi itu dijadikan momentum untuk mengangkat harga SUGI menuju level Rp 500 dalam waktu dekat. Selain itu, kata dia, perseroan juga disebut-sebut tengah bernegosiasi dengan Conoco Phillips terkait penjualan suku cadang, sehingga perseroan tahun ini bakal mencetak laba. Sementara itu, pada perdagangan kemarin, SUGI ditutup naik Rp 10 (3,45%) ke level Rp 300.

Mata uang rupiah diperdagangkan melemah terhadap dolar Rp 75 menjadi Rp 10,165 di awal Sesi Jakarta. USD-THB menguat 0.010 menjadi 34.0300, USD-PHP menguat menjadi 48.7800, USD-KRW menguat 7.6000 menjadi 1248.40, USD-SGD di 1.4449, USD-CNY menguat 0.0011 di 6.8314. Pasar masih menanti BI rate hari Kamis/Jumat (perkiraan -25bsp), dapat memberikan support kepada rupiah di akhir pekan ini.

IHSG dibuka anjlok 40 poin di 2,287.49 (terendah) di awal sesi perdagangan, berkat sentiment negatif dari anjloknya DJIA -189 poin kemarin , dengan kecenderungan buy on weakness untuk saham pilihan yang memiliki fundamental, valuasi, teknikal yang solid, mengantisipasi BI rate, pertemuan G20 di London dan data tenaga kerja AS di akhir pekan. Mayoritas indeks regional terpuruk, Nikkei 225 anjlok 276.88 di 10,253.18, Hang Seng HK anjlok di 329.45 di 19,542.85, Shanghai composite menguat 39.26 di 2722.98, TAIEX Taiwan menguat 5.73 di 7,025.48, Kospi Korsel melemah 6.15 di 1,616.91. Stanford C. Berstein downgrade saham AIG AS, pernyataan Paul Tudor Jones (hedge fund terkemuka) bahwa pasar AS masih berada dalam Bear Market Rally, Credit Suisse mengatakan valuasi saham AS terlihat “marginally stretched” dibandingkan pasar di negara maju lainnya. Harga minyak US$ 68.46, emas US$ 953.00. Hari ini GDP Q2 Australia diatas perkiraan pasar +0.6% q/q. Sebelumnya data ISM manufacturing AS bulan Agustus (52.9 dari 48.9), Pending Home Sales AS +3.2%, PMI manufacturing China menguat ke 54.0, Retail Sales & Unemployment Jerman meningkat, GDP Q2 Swiss, diikuti PMI Inggris anjlok & unemployment euro meningkat)

Economic: Inflasi Agustus 0,56% MoM, 2,75% YoY. Agustus, BPS mencatat ada inflasi 0,56% MoM dan 2,75% YoY. Ini merupakan inflasi bulanan tertinggi sepanjang 2009. Harga bahan makanan memberi andil paling besar yakni 0,28% dengan kenaikan harga bawang putih yang mencapai 50%. Economic: Juli, Ekspor Naik 2,85%. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat nilai ekspor Indonesia pada Juli 2009 sebesar US$ 9,65 miliar atau naik 2,85% mom dan turun 22,98% yoy. Kenaikan ekspor didorong oleh meningkatnya harga barang tambang di pasar internasional.

MAPI Jual Obligasi hingga Rp 600 Miliar
Rencananya, MAPI akan menerbitkan obligasi dalam dua seri masing-masing berjangka waktu (tenor) tiga tahun dan lima tahun.

PMI Borong 6,1 Juta Saham HMSP
Philip Morris telah membeli sekitar 6,1 juta saham HMSP.

Kalbe Akhirnya Menguasai Seluruh Saham Saka Farma
KLBF membeli 20% saham Saka Farma melalui anak usahanya, PT Bintang Toedjoe.

Analis: Harga Minyak Dunia Melesat Pada Oktober
Pergerakan harga minyak dunia terus fluktuatif. Analis memprediksi, kenaikan harga minyak terjadi pada Oktober seiring pemulihan ekonomi dunia.

PT Aneka Tambang Persero Tbk (ANTM) tengah meninjau ulang (review) rencana pengembangan pabrik chemical grade alumina di Tayan, Kalimantan dan PLTU Pomaala di Sulawesi Tenggara. Nilai kedua proyek tersebut dinilai terlalu tinggi dalam kondisi ekonomi global tidak menentu saat ini. Harga rata-rata minyak mentah Indonesia atau Indonesia Crude Price (ICP) selama Agustus sebesar US$ 72,47 per barel. Angka ini mengalami kenaikan sebesar US$ 7,62 per barel dari harga ICP bulan sebelumnya yang mencapai US$ 64,85 per barel.Sedangkan harga Minas/SLC selama Agustus mencapai US$ 75,22 per barel, naik US$ 8,21 per barel dari bulan Juli yang mencapai US$ 67,01 per barel. Seperti dikutip dari situs resmi Ditjen Migas Rabu (2/9/2009), peningkatan harga ICP ini sejalan dengan harga minyak mentah utama di pasar internasional yang diakibatkan oleh beberapa faktor. PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) masih menunggu izin resmi dari pemerintah soal rencana partisipasi dalam konsorsium pembeli saham 14% saham PT Newmont Nusa Tenggara.

Direksi Independen Herald Tolak Penawaran BUMI
BUMI tetap bersikukuh penawaran mereka sudah sesuai harga pasar.

Nilai Subdebt Mandiri Mencapai Rp 5 Triliun
BMRI akan menggunakan dana itu untuk mengantisipasi rencana BI menerapkan aturan baru sesuai Basel Accord II.

Bisnis Juragan Timah Bakal Memanas di Paruh Kedua
Analis melihat, penutupan tambang ilegal akan memicu kenaikan harga jual timah TINS

Pemerintah Pangkas Imbal Hasil SUN
Pasar tak stabil, peminat SUN mulai menurun.

Surya Semesta Jual Lahan US$ 63 Juta
PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) mengincar dana sebesar US$ 63 juta dari hasil penjualan lahan. Perseroan akan menjual lahan kawasan industri seluas 1.400 hektare.

Bidik Kontrak Jasa Eksplorasi, Beli Saham RUIS
PT Radiant Utama Interisco Tbk (RUIS) akan membidik jasa eksplorasi minyak dan gas asing senilai Rp350 miliar.

Dukung Perdagangan Global, RI Siapkan US$ 2,52 Miliar
Indonesia berkomitmen menyediakan dana senilai US$ Rp 2,52 miliar untuk pembiayaan perdagangan global (trade finance global). Komitmen itu bakal disampaikan pada pertemuan negara-negara anggota G-20 di London (Inggris) pada akhir September mendatang.

UNSP: Investasi di Liberia US$10 Jt.UNSP melalui anak usahanya Bakrie Liberia Plantations BV investasi di Liberia sebesar US$10 juta . Saat ini, perseroan tengah bernegosiasi untuk mengakuisisi lahan seluas 200.000 acre dimana 4.000 acre ditanami karet dan 6.000 acre CPO dengan konsesi 100 tahun. Perseroan akan membangun pabrik pengolahan atau prsarana lainnya jika akuisisi tersebut berhasil.

INTP: Naikkan Utilisasi 20% jadi 75-80%.Mulai bulan ini, INTP menaikkan utilisasi pabriknya sebanyak 20% jadi 75-80% dari saat ini 60% seiring membaiknya daya beli masyarakat. Saat ini, perseroan memiliki kapasitas produksi sebanyak 17,1 juta ton.

Sumber: Reuters, Bloomberg, CNBC, Inilah.com, Kontan, Detik.com.
www.strategydesk.co.id

No comments:

Post a Comment

Kalender Ekonomi & Event


Live Economic Calendar Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal