Friday, October 16, 2009

Laporan Fundamental & Rumor Saham Indonesia 16-10

Research Kim Eng Sec: BUy CTRS target Rp 840

Research CIMB-GK Sec: Outperform ADRO target Rp 1.900

Research Mandiri Sec: Buy TLKM target Rp 1.400

Research Mandiri Sec: Neutral ADRO target Rp 1.400

Prediksi Bursa Saham
Siap Masuki Bullish Babak II
Ada beberapa sentimen positif yang bakal membuat transaksi di BEI kian ramai beberapa bulan ke depan. Para analis otimistis, IHSG akan tembus 2.900 di pada awal 2010.

PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) menyiapkan dana Rp 2 triliun untuk pembiayaan capital expenditure (capex) PT Timah dan PT Aneka Tambang (ANTAM).

Astra Graphia Bentuk Perusahaan Patungan
HARGA saham PT Astra Graphia Tbk (ASGR) berpeluang menuju level Rp 450 dalam jangka pendek maupun menengah. Sumber Investor Daily mengungkapkan, perseroan dikabarkan bakal menggandeng dua perusahaan lagi untuk membentuk perusahaan patungan (joint venture). Aksi korporasi tersebut untuk memperkuat bisnisnya di bidang solusi informasi dan teknologi. Selain itu, agenda pembagian dividen sebesar Rp 6 per saham pada bulan ini juga bakal mendorong kenaikan ASGR. Pada perdagangan kemarin, ASGR ditutup menguat Rp 10 (3,3%) ke posisi Rp 305.

Cermati Saham Indo Acidatama
HARGA saham PT Indo Acidatama Tbk (SRSN) dikabarkan bakal diangkat ke level Rp 90-95 dalam waktu dekat. Sumber Investor Daily mengatakan, perseroan akan bekerjasama dengan perusahaan sawit untuk pengolahan CPO menjadi bioethanol. Selain itu, kata dia, ekspansi perseroan di bidang agrokimia dan pembentukan anak usaha guna mendukung produksi bioethanol juga bakal berdampak positif terhadap harga SRSN. Pada perdagangan kemarin, SRSN ditutup terkoreksi Rp 2 (2,7%) ke level Rp 70.

IHSG dibuka menguat 4.4 di 2520, mengikuti kenaikan sejumlah indeks saham regional dan Wall Street semalam. karena penguatan harga minyak ke US$ 78.17/barel (inventory minyak AS anjlok 5.43 juta barel di pekan lalu) dan emas US$ 1.053 di sesi Asia hari ini. Earning Goldman Sachs & Citigroup lebih baik dari prediksi, Nokia Oyj mengalami kerugian pertama di tahun ini.

Rupiah mengalami aksi profit-taking ke Rp 9350 di sesi Asia, karena pasar melihat penguatan rupiah yang berlebihan dapat mendorong BI melakukan intervensi di pasar. Sejumlah mata uang regional Asia melemah terhadap dolar berkat pelemahan yen terhadap dolar hari ini ke Y 90.98.

BUMI Kuat, ‘Strong Buy’!
Saham PT Bumi Resources (BUMI), pada perdagangan Jumat (16/10) diprediksikan menguat seiring besarnya volume transaksi sehari sebelumnya. Strong buy untuk BUMI!.

Telkom Bakal Akusisi Perusahaan IT Lagi
PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) bakal mengakuisisi perusahaan IT lagi. Saat ini, perseroan sudah ada 2 perusahaan IT. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) bakal meningkatkan kepemilikan sahamnya di Scicom Berhard Malaysia hingga 51%. Memang, Telkom sudah memiliki 9,9% di Scicom.

PTBA Tuntaskan Akuisisi Tambang Batubara Milik Rajawali
PT Batubara Bukit Asam Tbk (PTBA) akhirnya telah merampungkan akuisisi tambang batubara di Kalimantan Timur milik Rajawali Corporation senilai US$ 17,5 juta.

PT Bakrie Development Tbk (ELTY) memiliki kapasitas cukup untuk memperoleh pinjaman dari perbankan atau pihak ketiga jika masih diperlukan untuk mendanai rencana buyback.

Tak Semua Pemegang Saham Sumalindo Setuju Divestasi
Para pemegang saham PT Sumalindo Lestari Jaya Tbk (SULI) tidak secara bulat menyetujui divestasi 60% saham anak usaha perseroan, PT Sumalindo Mitra Resindo, kepada PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM). Meski demikian, mayoritas pemegang saham mendukung aksi korporasi tersebut.

PERMINTAAN MENCAPAI US$ 800 JUTA, Yield Obligasi Adaro 7,75%
PT Adaro Indonesia, anak usaha PT Adaro Energy Tbk (ADRO), menawarkan imbal hasil (yield) sebesar 7,75% untuk obligasi global senilai US$ 500 juta. Yield tersebut turun dari tawaran sebelumnya sekitar 8%.

MNCN Jamin TPI Akan Tetap Berjalan Normal
PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) memastikan TPI tetap menjalankan kegiatan operational meskipun ada keputusan pailit Pengadilan Niaga Jakarta.

Riset ING Indonesia
Triwulan IV 2009 IHSG Naik 7,5%
Situasi keuangan dan ekonomi yang membaik pada triwulan III 2009 membuat investor yakin dan berharap kenaikan 7,5% di pasar saham pada triwulan IV 2009

JSMR menyiapkan Rp1 triliun guna mengakuisisi dua ruas jalan tol baru dalam waktu dekat ini yang didanai dari kas internal. Perseroan juga akan menerbitkan obligasi Rp650 miliar di 2H10 guna refinancing utang.

CTRA membeli 155 juta saham CTRS milik Castleridge Enterprise Pte Ltd senilai Rp825/saham atau Rp127,87 miliar pada 5 Okto09. Sehingga kepemilikannya perseroan bertambah jadi 47,75% dari 39,92%. Pendanaan berasal dari kas internal.

AALI diindikasikan mencatat penurunan penjualan 3Q09 sebesar Rp5,28 triliun vs 3Q08 Rp6,7 triliun karena turunnya harga komoditas. Perseroan meraup Rp4,86 triliun dari penjualan CPO.

SULI menargetkan divestasi 60% saham PT Sumalindo Hutani Jaya senilai US$14 juta dan Rp7,2 miliar kepada TKIM akan rampung pada Nov09 seiring mayoritas pemegang saham menyetujui aksi tersebut.

INTA akan menggelar rights issue hingga US$ 50 Juta. Dana tersebut akan digunakan untuk belanja modal (capex) tahun depan sebesar US$ 80 juta. Sementara sisanya akan diperoleh dari pinjaman perbankan.

EXCL: Jadwal Rights Issue Rp2000/Saham
EXCL mengumumkan rights issue sebanyak 1.418.000.000 saham dengan ratio 5(old):1(new) seharga Rp2000/saham atau Rp 2,83 triliun.
Cum rights issue: 23 Nov09
Ex rights issue: 24 Nov09
Recording date: 26 Nov09
Masa penawaran: 1-7 Des09

Sumber: Investordaily, inilah.com, detik.com & Market Flash, kontan, Bloomberg, Reuters, CNBC
www.strategydesk.co.id
globalmarketstrategist.blogspot.com

No comments:

Post a Comment

Kalender Ekonomi & Event


Live Economic Calendar Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal